Upload pakta integritas blok 14
Assalamu'alaikum Warrohmatullohiwabarokatuh
Menindaklanjuti tanggap darurat Covid 19, PSPD FKIK UMY mengalihkan semua bentuk assessment (pretes, postes, minikuis, tentamen, responsi, EB/ujian) dalam bentuk online jarak jauh dengan mahasiswa mengerjakan soal dari tempat tinggal masing-masing (rumah/kos/asrama), maka ditetapkan peraturan bahwa mahasiswa WAJIB menanda tangani pakta integritas sebagai bentuk persetujuan mematuhi tata tertib selama proses assessment online dan sebagai syarat dapat mengikuti setiap kegiatan assessment online. Mahasiswa melakukan proses persetujuan/penandatanganan pakta integritas CUKUP 1x pada setiap blok yang diikuti.
Langkah-langkah menyetujui pakta integritas :
1. Download lembar pakta integritas dengan klik di sini
2. Print, isi (bila tidak tersedia printer, dapat disalin dengan tulis tangan), tanda tangani lembar pakta integritas.
3. Foto/scan lembar pakta integritas yang telah diisi dan ditandatangani
4. Upload lembar pakta integritas yang telah diisi dan ditandatangani di ELS dalam bentuk PDF
Waktu upload adalah setiap awal blok berjalan sebelum pelaksanaan assessment online yang perlama (mohon perhatikan jadwal blok), Bila pada saat pelaksanaan assessment online mahasiswa belum melakukan upload pakta integritas, maka dianggap mahasiswa tersebut tidak menyetujui isi dari pakta integritas dan tidak diperkenankan mengikuti assessment online. Bila menemui kendala terkait pakta integritas dan pelaksanaan assessment online, mahasiswa dapat menghubungi PJ blok.
Wassalamu'alaikum Warrohmatullohiwabarokatuh
ttd
MEDU PSPD FKIK UMY