DISKUSI ILMIAH

10 Cara diet sehat dan sederhana

10 Cara diet sehat dan sederhana

by 20110340014 Fannisa Afrilyana Ulzanah -
Number of replies: 3
  1. Pertama-tama kenali tubuh sendiri.
    Berhentilah membandingkan dengan tubuh teman-teman Anda. Saat Anda mengenal cara kerja tubuh sendiri, maka akan lebih mudah untuk memenuhi apa yang dibutuhkannya.
  2. Makan secara teratur dengan menu dan porsi yang cukup.
    Seperti kata pepatah, "Makanlah sebelum lapar dan berhentilah sebelum kenyang."
  3. Lebih banyak konsumsi buah dan sayur.
    Orang langsing rata-rata makan lebih dari satu sajian buah dan makan lebih banyak serat dan kurang lemak dibanding orang gemuk. Itu hasil penelitian yang dipublikasikan di Journal of the American Dietetic Association tahun 2006.
  4. Jangan lupakan Sarapan pagi
    Mulailah hari dengan menu dan porsi sarapan yang cukup. Ini akan membantu mengurangi asupan kalori di sepanjang sisa hari.
  5. Perbanyak Minum air putih.
    Cukupi kebutuhan air putih anda minimal 2 liter per hari.
  6. Berolahragalah.
    Jadikan itu sebagai kegiatan yang tidak bisa dikompromikan lagi.Ber-aerobik dengan musik kesukaan bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan. Ajak keluarga untuk ikut bergerak. Awalnya mungkin agak aneh mendengarnya. Tapi begitu Anda mulai, bisa-bisa Anda lupa berhenti.
  7. Bebas Gula
    Cobalah 2 minggu tanpa gula. Rasanya luar biasa mengetahui napsu makan Anda yang biasanya tak bisa dipendam berangsur-angsur menghilang.
  8. Jangan melakukan tindakan ekstrim.
    Tindakan ekstrim maksudnya seperti sama sekali tak makan demi kurus dalam waktu cepat. Yang terbaik adalah makan dalam porsi sedikit, yang mencakup tiga nutrisi yang dibutuhkan tubuh dan dua camilan tiap hari untuk metabolisme yang lebih efisien.
  9. Gosok gigi segera
    Setelah makan malam segera gosok gigi untuk mengingatkan diri Anda bahwa waktu makan sudah habis.
  10. Jangan sekali-kali kompensasikan perasaan ke makanan.
    Kebiasaan yang sangat tidak baik bila kita makan berlebih di saat-saat perasaan kita sedang buruk ataupun terlalu gembira. Pada umumnya orang yg terlalu terbawa emosi sesaat agak susah mengontrol pola makannya.
In reply to 20110340014 Fannisa Afrilyana Ulzanah

Re: 10 Cara diet sehat dan sederhana

by 20110340008 Diana Ayu Septi Rahmania -

saya setuju dengan pendapat fanissa, tetapi melakukan diet juga dapat dengan diet golongan darah. seperti yang telah saya baca di

http:www.jimmysun.net/personal/diet-golongan-darah . dengan melakukan diet golomgam darah dan melakukan cara diet yang telah anda sarankan, saya yakin berat badan akan turun sesuai harapan.

Berikut ini daftar makanan yang boleh dimakan dan pantangan untuk masing-masing golongan darah.

Golongan Darah O

Pantangan:

  • Tepung terigu (wheat) – roti, kue, mie, biskuit, pizza.
  • Seafood – kaiar, gurita, smoked salmon.
  • Babi, burung puyuh dan telur puyuh.
  • Santan, susu kambing, susu sapi dan produk susu sapi – keju, es krim, yogurt.
  • Kopi dan teh.
  • Pir asia, jeruk, melon, kiwi, strawberi.
  • Alfalfa, kol kembang, alpukat, zaitun hitam (black olive), jagung, mentimun, kentang (semua jenis), kobis, sawi putih, terong, jamur (shiitake), asinan.

Bermanfaat:

  • Rumput laut (kelp / seaweed).
  • Teh hijau (green tea).
  • Seafood.
  • Sapi, domba, rusa, kambing, kelinci.
  • Jambu biji, nanas, ceri, apel, aprikot, kurma, pepaya, mulberry.
  • Brokoli, kelp, wortel, labu kuning, collard hijau, lada, okra, lobak putih, peterseli, seledri, talas (yam), bawang putih, jahe, singkong, ubi jalar, jamur (maitake).

Golongan Darah A

Pantangan:

  • Sapi, kambing, bebek, babi, domba, rusa, kelinci, angsa, burung puyuh.
  • Santan, susu sapi dan produk susu sapi – keju, es krim.
  • Kacang mente, kacang merah (besar & kecil), buncis lima, kacang pistasi.
  • Tepung terigu (wheat) – roti, kue, mie, biskuit, pizza.
  • Pisang, kelapa, melon, mangga, jeruk, pepaya.
  • Kentang, tomat, acar, terong, kobis, lada, cabe, talas (yam), ubi jalar, asinan.

Bermanfaat:

  • Ikan, ayam, kalkun.
  • Seafood (kecuali kulit keras – tiram, kerang, kepak, kepiting).
  • Kopi, susu kedelai, green tea (teh hijau).
  • Tahu, tempe, kacang tanah, biji labu kuning.
  • Aprikot, nanas, jeruk bali, limau, lemon, apel, anggur, strawberi, jambu biji, semangka, mulberry.
  • Brokoli, lobak putih, jahe, labu kuning, wortel, bawang putih, peterseli, bawang merah, alfalfa, bit, bawang kuning, okra, jamur (maitake)

Golongan Darah B

Pantangan:

  • Ayam, bebek, babi, burung dara, angsa, burung puyuh.
  • Seafood (kulit keras – tiram, kerang, kepak, kepiting), gurita, smoked salmon.
  • Tepung Terigu (wheat) – roti, kue, mie, biskuit, pizza.
  • Kacangan & bijian – tauge, kacang kedelai, tahu, tempe, kacang tanah, biji wijen, chickpea, kacang pistasi.
  • Kesemak, delima, belimbing, santan, mangga.
  • Tomat, alpukat, jagung, lobak, labu kuning, buncis, pete, radish.
  • Telur bebek, telur puyuh.

Bermanfaat:

  • Telur ayam.
  • Kambing, rusa, domba, kelinci.
  • Licorice (sejenis kayu manis).
  • Pisang, anggur, nanas, kiwi, semangka, mulberry, pepaya, apel.
  • Bit, brokoli, terong, jahe, wortel, sayuran hijau (bayam, sawi, kangkung), kol kembang, kobis, bawang putih, paprika, ubi jalar, talas (yam), ginseng, jamur (shiitake), peterseli, green tea (teh hijau), jamur (maitake).

Golongan Darah AB

Pantangan:

  • Ayam, sapi, bebek, burung dara, rusa, babi, angsa, burung puyuh.
  • Seafood – gurita, smoked salmon.
  • Buncis – chickpea, kacang hitam, buncis lima.
  • Tepung terigu (wheat) – roti, kue, mie, biskuit, pizza.
  • Pisang, sanan, jambu biji, mangga, delima, jeruk, belimbing, alpukat.
  • Jagung, jamur, radish, tauge, lobak putih, asinan.
  • Telur bebek.

Bermanfaat:

  • Kalkun, domba, kelinci, kambing.
  • Kacang kedelai, tahu, tempe, kacang merah, kacang tanah, kenari.
  • Seafood (kecuali kulit keras – tiram, kerang, kepak, kepiting).
  • Rumput laut (kelp).
  • Anggur, kiwi, jeruk bali, nanas, semangka, cranberry, mulberry, pepaya.
  • Alfalfa, wortel, brokoli, bit, seledri, terong, kol kembang, mentimun, jahe, bawang putih, ubi jalar, talas (yam), peterseli, green tea (teh hijau), jamur (maitake).
  • Telur putih (ayam).

Dari daftar di atas, tepung terigu masuk dalam pantangan untuk semua golongan darah. Dokter pun mengatakan bahwa tepung terigu itu harus dihindari.

In reply to 20110340014 Fannisa Afrilyana Ulzanah

Re: 10 Cara diet sehat dan sederhana

by 20110340007 Melga Haemi -

iyaa..benar sekali,setuju dengan ayu dan fannissa..

selain mengikuti 10 cara diet yg fannissa posting,juga yg sesuai dengan golongan darah. diet juga dapat menggunakan Neuro Linguistik Programe (NLP) tujuan nya untuk mengubah pola pikir kita (mind set) yg sudah tertanam di otak kita sendiri. program diet seperti ini dapat dilihat di buku HypnoLangsing karangan Juli Triharto, CHt,CI. atau rangkumannya dapat dilihat di http://id.shvoong.com/tubuh-ideal-dengan-hypnolangsing

hypnolangsing sangat membantu dalam menghasilkan tubuh ideal yang permanen. Karena dalam hypnoLangsing ini mengubah mind set anda alam bawah sadar dengan prinsip-prinsip dan kebiasaan sehat yang dimiliki oleh orang-orang langsing.

hypnolangsing juga memiliki beberapa peraturan yang sangat unik,berbeda dengan diet kebanyakan

ATURAN SEDERHANA YANG MUSTI DIJALANI DALAM PROSES HYPNOLANGSING:

1.Makanlah ketika lapar

2.Makan apapun yang diinginkan

3.Makan secara sadar

4.Berhenti makan saat netral

5.Tingkatkan aktifitas tubuh

ini merupakan peraturan wajib yg harus dijalankan,keterangan dari peraturan tersebut selengkapnya dapat dilihat di link yg ada diatas atau bisa membuka web hypnolangsing: www.hypnolangsing.com untuk mengetahui therapy atau seminar" yang akan diadakan oleh Hypnolangsing.

In reply to 20110340007 Melga Haemi

Re: 10 Cara diet sehat dan sederhana

by 20110340014 Fannisa Afrilyana Ulzanah -

untuk yang memiliki berat badan lebih dan menginginkan untuk memiliki berat badan yang ideal, ayo kita pilih salah satu tips cara diet diatas. Insya allah bermanfaat dan berhasil, dan yang lebih penting itu tidak berbahaya> Karena diet sehat itu justru menyehatkan dan memiliki banyak manfaat.