Forum diskusi kuliah jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by seshytinartayu Tinartayu -
Number of replies: 18

Assalamu'alaikum, meski jam kuliah online nya di jam rawan..smg tidak mengurangi semangat kuliah sambil menunggu buka ya..

dari video dan ppt ada yg mau ditanyakankah? waktu kuliahnya hanya 1 jam...mari berdiskusi.

Kalian tau jawaban pertanyaan : 

Apakah infeksi jamur selalu terjadi pada orang yang jorok? tapi kalian pernah lihat orang gangguan jiwa yang di jalanan sering ga pakai baju dan jarang mandi kok ga kliatan gatel ya..?

Coba jawab ya, ga harus bener, hehe..

 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Prilly Alya Fauzziah 20180310025 -

izin menjawab dok.

mungkin dikarenakan imunitas dok. mungkin di awal mereka bisa merasakan gatal saat terinfeksi jamur, namun karena dibiarkan dan terjadi berulang kali jadi kesannya mereka kebal dengan adanya infeksi tersebut. selain itu karena gangguan mentalnya, otak tidak bisa merespon rasa sakit atau gatal akibat dari infeksinya

In reply to Prilly Alya Fauzziah 20180310025

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by seshytinartayu Tinartayu -

ya berhubungan dengan imunitas bisa....ada lagi kah?

kira2 orang dg gangguan jiwa begitu ada hubungan dengan hormon juga ga ya? detailnya di blok psikiatri sih...tp kalau ada yg mau berpendapat monggo loh

 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Fadhil Aulia Widianto 20180310041 -

Ijin menjawab dok,

Mungkin orang dengan gangguan jiwa tersebut tidak merasakan adanya gatalnya tersebut dok, karena respond dari gatalnya tersebut bergantung dari otak untuk menanggapinya mungkin pada orang gangguan jiwa ada kelainan pada otaknya yang membuat gatal tersebut jadi tidak terasa walau aslinya mereka sedang terkena penyakit kulit.

 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Muhammad Irfan Amrizal 20180310120 -

waalaikumsalam dok, izin menjawab

Untuk orang yang jorok mungkin resiko terkena infeksi jamur lebih tinggi, tetapi ada factor factor lain yang mempengaruhi infeksi jamur yang sudah dijelaskan dokter. Seperti imunitas, usia, kelembaban dll. Contohnya mungkin orang yang jarang mandi tetapi memang tidak mudah berkeringat maka resiko terinfeksi mungkin lebih rendah dari orang yang mandi 2x sehari tetapi sangat mudah berkeringat. Lalu dari system imun yang mempengaruhi penetrasi dari jamur.

In reply to Muhammad Irfan Amrizal 20180310120

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Fariq Izzulhaqqi 20180310130 -

sangat setuju, dalam aspek hormonal mungkin saya mau menambahkan sedikit. Saat orang mengalami tekanan mental dan stes maka akan memicu pelepasan kortikosteroid oleh korteks adrnal dan berimbas pada menurunnya sistem imun. Sedangkan pada orang gila mereka jarang atau bahkan tidak mengalami stres. mungkin seperti itu ya dok?

In reply to Fariq Izzulhaqqi 20180310130

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Fadhil Aulia Widianto 20180310041 -

Mungkin hormonalnya benar dengan cara seperti ini karena pada orang stress yang tidak bisa diatasi oleh kemampuannya atau stress yang berlebih hormon kortisol ini akan meningkat dan akan menekan sistem imun sehingga orang yang mengalami stress akan lebih mudah terkena penyakit

In reply to Fariq Izzulhaqqi 20180310130

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Prilly Alya Fauzziah 20180310025 -

saya setuju dengan pernyataan haqqi. hal ini juga dapat berkaitan dengan sumbu CRH-sel mast. CRH yang dilepaskan oleh hipotalamus dapat memengaruhi sel mast dengan mendegranulasi sel mast serta melepaskan histamin dan mediator inflamasi lainnya. nah, pada orang dengan gangguan jiwa mereka jarang atau bahkan tidak mengalami stress, maka dari itu tidak ada rangsangan pada hipotalamus untuk merelease CRH sehingga berimbas pada tidak adanya release histamin dan berakibat infeksi jamur yang diderita tidak dapat dirasakan 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Safinatuz Zahro 20180310147 -

assalamualaikum dok, ijin menjawab

pada orang jorok mungkin menjadi salah satunya dok, tapi belum tentu orang jorok selalu terkena infeksi jamur. yang saya baca di PPT ada beberapa faktor seperti imunitas dan kelembapan. mungkin juga orang dengan gangguan jiwa yang dijalanan kan sering terpapar cahaya matahari dok dan ada beberapa juga yang tidak pake baju jadi bisa jd tingkat kelembapan rendah. mungkin dok maaf jika salah. terimakasih dok hehehhe

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Salsa Farida 20180310118 -

Menurut saya orang gila yang tidak mementingkan kebersihan dalam hidupnya memiliki faktor resiko besar terinfeksi jamur gitu dok. Tapi sesuai sama dikatakan teman-teman tingkat stres mereka jadi menutup sensasi gatal yang biasanya timbul akibat infeksi jamur. 

Saya mau tanya juga dok, bagaimana rasa gatal bisa timbul? Terimakasih 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Ilham Tazaka Hakam Wirosa 20180310115 -

Mungkin dok, pd orang gila mengalami kekebalan tubuh. Dan kekebalan tidak datang secara instan, melainkan terjadi secara berkala. Awalnya bisa jadi orang gila ini merasakan gatal. Akan tetapi karena diabaikan, sampai tubuh akhirnya mampu mengatasi gatal ini secara mandiri tanpa dibantu obat-obatan, akhirnya tubuh orang gila jadi lebih kuat menghadapi segala macam gatal bahkan penyakit di sekitarnya. 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Noni Rinasmara Fadhilah 20180310001 -

Waalaikumsalam dok, izin menjawab dok saya sependapat dengan teman-teman lain yang sudah menjawab, jadi hal itu bisa disebabkan banyak faktor diantaranya ada fungsi neutrofil yang dapat mematikan dan memfagosit jamur, bisa juga karena sistem imun, atau karena pengaruh dari keadaan psikologisnya, atau bisa juga karena sudah terjadi resisten.

Saya juga ingin bertanya salah satu faktor yang mempengaruhi infeksi jamur adalah kelembapan, nah kelembapan yang dimaksud disini yang bagaimana ya? karena kita juga membutuhkan kelembapan untuk menjaga elastisitas dari kulit.

Terimakasih dok

In reply to Noni Rinasmara Fadhilah 20180310001

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Salsa Regianata Kusnarko Putri 20180310002 -

Izin jawab non, 

Sepertinya kelambapan yang dimaksud disini bisa di bilang kelembapan pada lingkungan sekitar non. Jamur menghasilkan sel mikroskopik yang disebut “spora” yang menyebar dengan mudah melalui udara. Spora juga bisa disebarkan oleh air dan serangga. Spora hidup seperti biji, membentuk koloni jamur baru saat mereka menemukan kondisi yang tepat. Kelembaban kulit dapat meningkat karena kondisi di sekitarnya yang juga lembap dan panas. Saat kondisi kulit lembap, jamur pun mudah menghinggapi kulit melalui media seperti pakaian, sepatu, dan handuk. Maka dari itu, kelembapan cukup ataupun tinggimenjadi salah satu faktor perkembangbiakan jamur yang mana nanti akan mempengaruhi kondisi kesehatan kita. 

Itu aja non, kalo ada salah kata maaf yaa .. mungkin juga bisa dikoreksi.. makasihh 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Annisya Wachitha Suhaedi 20180310024 -

Waalaikumsalam dok, izin menjawab

Mungkin dari segi hormonal dan imunitas berkaitan, saat kita stres tubuh akan melepaskan hormon kortisol,tetapi jika dilepaskan terus menerus akan menyebabkan kadar kortisol dalam tubuh tinggi sehingga dapat menekan daya imun tubuh, itulah sebabnya saat stres tubuh cenderung rentan terhadap penyakit. Tetapi pada orang dengan ganggun jiwa mereka tidak merasakan stres, mereka seperti hidupnya fine fine aja kayak ngga ada masalah gitu, mungkin itulah salah satu penyebabnya mengapa orang dengan gangguan jiwa memiliki imunitas tinggi sehingga tidak mudah terkena penyakit dok,

Sekian dok, maaf jika salah 🙏

 

In reply to Annisya Wachitha Suhaedi 20180310024

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Muhammad Haidar Taqiyyudin 20180310112 -

saya setuju dengan pendapat annisya disini yang menyatakan bahwa respon seseorang terhadap rangsangan yang diberikan merupakan suatu hubungan kerja beberapa sistem dalam tubuh. Yang ingin saya tekankan disini adalah seberapa besar ambang batas seseorang dalam hal tersebut. Karena menurut saya rasa gatal ini sebenarnya merupakan hal yang sama dengan rasa sakit, dimana setiap orang memiliki persepsi masing masing mana yang dikatakan sakit maupun tidak. Jadi mengapa kita tidak pernah melihat orang yang gangguan mental garuk-garuk menurut saya karena rasa gatal yang dirasakan belum dirasa mengganggu dirinya sendiri sedangkan mungkin jika kita yang merasakan sudah akan terganggu sekali. 

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Muhammad Iqbal Al Irsyad 20180310046 -

Mungkin karena tidak semua infeksi jamur tidak menimbulkan rasa gatal dok, kalau gatal pun belum pasti digaruk jadi tidak kelihatan hehehe.

Detailnya mungkin sudah dijawab oleh teman-teman yang lain 🙏🙏🙏

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Delarosa Ivana Melanita Anjani 20180310095 -

Waalaikumsalam dok, izin menjawab.

Saya setuju dengan pendapat teman-teman. Banyak faktor yang dapat menimbulkan gatal, termasuk psikologis seseorang. Menurut saya, hal ini terjadi karena sensasi gatal yang ada akan memunculkan reaksi yang berbeda pada setiap individu. Dalam kasus ini, orang dengan gangguan jiwa ada kesalahan mekanisme yang telah disebutkan teman-teman diatas dapat menyebabkan orang tersebut tidak merasakan gatal. Adaptasi gatal dari odgj ini juga berlangsung setiap hari dan tanpa disadari, sehingga mungkin seperti antibodi yang lama kelamaan muncul kekebalan akan sensasi gatal tersebut. Menurut pengalaman pribadi, ketika gatal dan berfikir bahwa itu sangat gatal maka ada peningkatan rasa ingin menggaruk, namun ketika tidak berfikiran bahwa itu gatal, lama-kelamaan lupa seperti tidak merasakan gatal.

Maaf jika salah dok, terima kasih🙏🏻

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Fadila Nurul Falaq 20180310006 -

izin menjawab dok, kalau menurut presepsi saya hal tersebut bisa dikarenakan pada orang gila ada gangguan di otaknya dok, dimana reseptor gatal tidak memungkan lagi untuk diproses dengan baik. bisa juga dikarenakan mungkin karena repitisi dari rasa gatal membuatnya menjadi kebal? sebagaimana apabila rasa sakit yang berulang bisa ada kemungkinan untuk kebal di kemudian harinya. 

maaf dok telat, maaf juga bila salah, terimakasih

In reply to seshytinartayu Tinartayu

Re: jamur dan bakteri penyebab infeksi kulit

by Muhammad Abdurrahim 20180310105 -

Saya setuju dengan pendapat yang telah disampaikan teman teman sebelumnya. Ada banyak faktor yang bisa memicu terjadinya infeksi jamur kulit. Baik karena faktor lingkungan, bersentuhan dengan sumber penyakit, hingga gaya hidup dan kebiasaan buruk yang tak sengaja menyebabkan jamur kulit. Jadi untuk kebiasaan orang yang hidup jorok itu sebagai salah satu faktor pemicu terjadinya infeksi jamur. Tetapi, bukan tidak mungkin orang yang hidup bersih tidak akan terkena infeksi jamur.
Untuk orang gila, sebenarnya sangat dimungkinkan sekali telah mengalami berbagai macam penyakit dan infeksi terutama infeksi jamur. Tetapi, orang gila itu hanya tidak merasakannya saja karena faktor - faktor yang telah disebutkan oleh teman - teman sebelumnya