assalamualaikum dokter, saya aprilia gina (20200310015) ingin bertanya. bagaimana ya dok membiasakan diri untuk kita sebagai mahasiswa baru membiasakan diri untuk mencari sumber-sumber yang memiliki standar evident base yang sesuai? terimakasih dok, wassalamualaikum
In reply to Aprilia Gina Risny Amajida 20200310015
Re: pertanyaan
Waalaikumsalam Aprilia Gina, saya Latifa izin mencoba menjawab pertanyaan Anda. Sebagai mahasiswa, apalagi yang sebelumnya kita saat SMA/SMP terbiasa mencari sumber dari web yang mungkin tidak terpercaya, saat ini kita sebagai mahasiswa dituntut untuk bisa mempertanggungjawabkan sumber belajar atau referensi yang kita dapatkan, misalnya jurnal, skripsi, dan disertasi. Cara untuk membiasakannya antara lain dengan selalu update informasi terkini, membuka google scholar sebagai salah satu alternatif mencari jurnal, dan tetap memperbanyak membaca. Sekian jawaban saya, kurang lebihnya mohon maaf. Terima kasih